Tips Kunci Sukses Menjadi Trader Forex

Admirals
21 Menit baca

Trading Forex dapat diakses, menarik, mendidik dan menawarkan banyak peluang kepada para trader – serta memiliki risiko yang cukup besar, seperti yang halnya semua jenis trading. Apakah kunci sukses menjadi trader Forex? dan Apakah mungkin hidup dari trading Forex? Seperti kebanyakan trader lainnya, Anda mungkin memiliki pertanyaan ini.

Banyak orang gagal menjadi trader sukses dan tidak mencapai hasil yang memuaskan di pasar Forex. Faktanya ada persentase tinggi trader Forex yang kehilangan uang lebih dari mereka yang menghasilkan uang.

Belajar cara trading Forex atau jenis pasar keuangan mana pun bisa jadi sulit dan tentu bukanlah sesuatu yang bisa Anda kuasai dalam satu hari.

Artikel ini akan membahas tentang cara menjadi trader Forex sukses dan mulai trading Forex di pasar live, juga memberikan serangkaian tips sukses trading Forex.

Siapa itu Trader Forex?

Trader adalah seseorang yang menempatkan order di pasar keuangan. Ini bisa jadi atas nama institusi, seperti bank besar, dana investasi dan hedge fund, atau sebagai trader independen.

Pertukaran order, seperti membeli dan menjual saham, bisa jadi atas nama trader itu sendiri, atau atas nama klien atau institusi keuangan atau broker yang mempekerjakan mereka. Ini bisa dikategorisasikan lebih lanjut, bergantung pada aset yang diperdagangkan: Forex, ekuitas, obligasi, komoditas, dll.

Trader yang bekerja untuk institusi keuangan atau broker, membeli dan menjual saham atas nama klien dari perusahaan atau atasan mereka, bukan dengan uang mereka sendiri. Alih-alih menghasilkan keuntungan atau kerugian pada trading mereka sebenarnya, mereka mendapatkan gaji sebagai seorang trader. Dalam kasus ini, trader secara virtual tidak mengambil risiko di pasar. Klien trader bisa jadi siapa pun, mulai dari individu hingga perusahaan yang tidak memiliki ruang trader mereka sendiri.

Mereka yang trading dengan akun pribadi mereka sendiri menggunakan uang mereka sendiri untuk berupaya mendapatkan keuntungan bagi mereka sendiri. Akun-akun ini didanai oleh dana pribadi dan trading dieksekusi melalui platform trading

Meskipun broker online menawarkan leverage. Nilai yang diperdagangkan oleh trader-trader ini jauh lebih kecil dibandingkan oleh mereka trader profesional. Karena trading online sering kali dilakukan di pasar OTC (Over the Counter), Keberhasilan trader di akun mereka sendiri hanyalah perkiraan.

Trading Forex & CFD di 40+ pasangan mata uang beragam dari pasangan mata uang utama, minor, hingga pasangan mata uang eksotis dengan akses kepada analisis teknis dan informasi trading terbaru.

Buka akun Live Anda sekarang dengan mengklik banner di bawah ini:

Trading Forex & CFD

Dapatkan akses ke lebih dari 40 CFD pasangan mata uang, 24/5

Hidup dari Trading Forex

Bisakah hidup dari trading Forex? Apakah kunci sukses menjadi trader Forex? Bagaimana cara menghasilkan uang di pasar Forex? Pertanyaan-pertanyaan tersebut kerap kali diajukan banyak orang terhadap diri mereka sendiri berulang kali.

Banyak trader yang mengalami kerugian saat melakukan trading di pasar Forex sehingga pengalaman tersebut menghantui serta memberikan keraguan tentang kelayakan pasar Forex sebagai sumber mata pencaharian.

Namun, untuk pasar Forex yang memiliki volume trading sebanyak $5 miliar per harinya, adalah hal yang masuk akal untuk berpikir bahwa seseorang bisa mendapatkan penghasilan dari melakukan trading di pasar Forex. Kalau saja tidak ada orang yang berpikiran seperti itu, maka pasar Forex akan menjadi tidak populer dan menghilang.

Karena itu, yang harus Anda cari tahu bukanlah jika Forex itu menguntungkan atau bagaimana cara menghasilkan uang di pasar Forex. Namun, yang harus Anda cari tahu adalah bagaimana cara melakukan trading yang menguntungkan sebagai seorang trader Forex.

Mengetahui cara mengurangi risiko dalam trading Forex menjadi sangat penting untuk membatasi kerugian trading Anda. Dalam dunia Forex, kita dapat terbawa dengan mudah oleh keberhasilan seseorang dalam menghasilkan uang di Forex dan tergiur untuk menempatkan uang di pasar Forex tanpa terlebih dahulu memahami pasar dan pelatihan.

Untuk mempelajari cara menghasilkan profit di Forex, Anda harus terlebih dahulu memahami bisnis dan faktor-faktor penting untuk mencapai kesuksesan trading.

Admirals menawarkan serangkaian artikel edukasi GRATIS yang siap membantu perjalanan trading Anda.

Trading di pasar dengan percaya diri

Sumber daya edukasi eksklusif untuk semua trader

Menjadi Trader Forex Sukses

Bagaimana Anda bisa menjadi seorang trader? Dan bagaimana Anda bisa sukses dalam trading?

Saat mulai trading, penting untuk memahami apa yang ingin Anda capai darinya dan bagaimana Anda mendefinisikan kesuksesan trading Anda.

Hal-hal yang perlu diperhatikan saat Anda mulia trading Forex:

  • Tetapkan tujuan yang realistis dan dapat diukur. Ini bisa menjadi sesuatu yang sejalan dengan mencapai pengembalian tahunan 20% atas investasi Anda, atau mencapai total 100 pips per bulan.
  • Tujuan Anda harus mudah diukur.
  • Tetapkan tujuan yang dapat dicapai dalam jangka waktu yang lama – disarankan untuk menetapkan tujuan tahunan alih-alih tujuan bulanan.

Setelah Anda menetapkan tujuan trading utama Anda untuk setahun, sekarang saatnya belajar bagaimana cara mencapainya.

  • Kenali sumber daya yang tersedia untuk Anda
  • Berapa banyak uang yang dapat Anda gunakan untuk setoran awal?
  • Apakah Anda ingin menjadi trader Forex full time? Atau hanya trading di akhir pekan?

Ini adalah beberapa pertanyaan yang harus Anda tanyakan pada diri Anda sendiri.

Setelah Anda memiliki visi yang jelas, saatnya membuat rencana. Rencana ini harus termasuk pasangan mata uang mana yang ingin Anda perdagangkan dan jumlah trading harian yang ingin Anda lakukan.

Hal ini bisa jadi berlebihan bagi trader pemula, namun berita baiknya adalah di bagian berikutnya kami akan berbagi 10 tips yang akan membantu Anda untuk menjadi trader Forex sukses.

MetaTrader 5 - platform trading multi-aset nomor 1 di dunia. Platform yang ditawarkan Admirals sepenuhnya GRATIS! Akses grafik unggul, analisis dan data pasar real-time, widget trading terbaik yang pernah ada, dan masih banyak lagi. Klik banner di bawah ini dan unduh sepenuhnya GRATIS!

Platform multi-aset utama dunia


10 Tips Kunci Sukses Trading Forex

1. Kelola Ekspektasi

Masalah utama dari trader pemula adalah mereka memiliki harapan yang terlalu tinggi dan terobsesi untuk mendapatkan keuntungan secepat mungkin dan hidup dari trading sesegera mungkin, yang akhirnya menghasilkan kecemasan besar yang dapat menyebabkan kerugian.

Oleh karena itu, saran pertama kami untuk menjadi trader sukses adalah untuk melupakan tujuan yang tidak realistis.

Ide menghasilkan uang dalam Forex dengan hanya dari beberapa kali trading sangat lah tidak mungkin. Melakukan trading dengan cara yang berisiko dan terlalu percaya diri dapat menjadi salah satu penyebab Anda kehilangan investasi awal Anda.

2. Tentukan Profil Risiko

Sebelum membuat komitmen apa pun, pahami dengan benar aspek fundamental pasar.

Nilai modal yang ada di tangan Anda, baca testimoni trader sehingga Anda memiliki ekspektasi pengembalian yang realistis dan teliti pasar dan pasangan mata uang yang Anda tertarik untuk perdagangkan. Jika Anda tidak merasa nyaman, jangan investasikan uang Anda di Forex, bahkan jika ia mungkin menguntungkan. Dan ini berlaku bagi pasar mana pun.

Namun, jika Anda berpikir bahwa pendekatan investasi Anda sesuai dengan pasar Forex, maka lanjutkan lah! 

Namun pastikan untuk memperhatikan hal-hal berikut:

  • Jangan investasikan uang yang Anda tidak mampu untuk kehilangan
  • Diversifikasi investasi Anda, disarankan bahwa Anda tidak menginvestasikan lebih dari 20% dari total dana investasi Anda di pasar mana pun
  • Apa profil risiko Anda: Moderat? Agresif? Konservatif?

3. Merancang Strategi Trading

Untuk mendapatkan keuntungan dalam Forex, Anda harus merancang strategi trading. Tidak ada cara yang benar atau salah dalam dunia trading, yang penting adalah Anda menentukan strategi trading yang dapat Anda terapkan dalam trading Anda.

Terkadang Anda akan melihat bahwa strategi trading bekerja dengan baik untuk pasangan mata uang di pasar tertentu, sementara strategi trading lainnya lebih cocok untuk pasangan mata uang yang sama di pasar yang berbeda atau kondisi pasar lainnya.

Agar trading Forex Anda menguntungkan, Anda harus mencoba untuk fokus belajar dan mempraktekkan strategi trading tertentu yang sesuai dengan profil risiko Anda:

  • Anda harus menyelidiki semua alat bantu trading yang tersedia untuk Anda.
  • Pelajari teknik-teknik yang tampaknya logis dan pikirkan tentang bagaimana menerapkan teknik tersebut dalam strategi trading Anda.
  • Pelajari perilaku pasar dan juga cara kerja industri trading.
  • Backtesting strategi trading Anda.

4. Jangan Terbawa Emosi

Emosi bisa jadi musuh terbesar bagi orang yang ingin sukses menjadi trader Forex. Untuk menjadi trader sukses, Anda harus mengerti mekanisme pasar Forex, mempercayai analisis Anda dan mengikuti aturan strategi trading yang Anda tetapkan.

Saat trading, pastikan Anda memiliki pikiran yang bersih dan membuat keputusan yang rasional.

Jika Anda kurang modal, jangan trading. Hal yang sama berlaku jika terlalu percaya diri dan bersemangat setelah kemenangan beruntun - menahan diri dari trading atau pastikan Anda memiliki pengetahuan tentang kondisi mental Anda. Terlalu percaya diri bisa berujung pada kerugian besar.

5. Gunakan Stop Loss dan Take Profit

Terlepas dari apa pun gaya atau strategi trading Anda, Anda harus selalu menetapkan stop loss saat trading. Stop loss dan take profit memungkinkan Anda untuk menetapkan harga penutupan yang ditentukan sebelumnya pada trading Anda. Trading Anda akan secara otomatis ditutup setelah harga mencapai titik tersebut, bahkan jika Anda tidak berada di terminal trading.

Stop loss dapat memberikan Anda ketenangan pikiran, jika pasar bergerak melawan Anda, Anda tidak akan kehilangan lebih dari batas yang telah Anda tentukan. Take profit, di sisi lain, memastikan bahwa Anda keluar dari trading setelah Anda mencapai tingkat profit yang diinginkan.

Penting untuk dicatat bahwa stop loss bukanlah jaminan. Ada situasi di mana pasar berperilaku tidak menentu dan menghadirkan kesenjangan harga atau gap.

Jika hal ini terjadi, stop loss tidak akan diseksekusi di tingkat harga yang ditentukan sebelumnya tetapi akan diaktifkan lain kali harga mencapai level ini. Fenomena ini disebut dengan slippage.

Sumber: Admirals MetaTrader 5 - Grafik GBPUSD H4. Rentang Waktu: 3 Agustus 2020 - 4 September 2020. Tanggal Diambil: 4 September 2020

 

6. Mengikuti Perkembangan Pasar

Tetap update dengan berita pasar sangat lah penting! Banyak pergerakan pasar yang didorong oleh berita, pengumuman bank sentral, peristiwa politik atau perkiraan dari mereka. Ini disebut sebagai trading fundamental.

Bahkan jika Anda merupakan trader teknis, seseorang yang melakukan trading berdasarkan grafik analisis dari suatu instrumen pasar, Anda masih harus mencermati berita fundamental, karena peristiwa seperti itu adalah faktor kunci di pergerakan pasar.

Misalnya, jika Anda memiliki strategi trading andal dan beberapa indikator teknis yang mengindikasikan trading long, periksa kalender Ekonomi untuk memastikan tidak ada peristiwa yang akan datang yang dapat secara negatif mempengaruhi trading Anda. bahkan jika strategi trading teknis Anda bekerja dengan baik, berita fundamental bisa mengubah segalanya!

Sumber: Kalender Ekonomi Forex Admirals

Plugin MetaTrader Supreme Edition menawarkan profesional trader kemampuan untuk meningkatkan pengalaman trading mereka secara signifikan. Dengan plugin yang eksklusif, namun GRATIS ini, Anda dapat memperoleh akses ke dalam fitur-fitur tambahan seperti korelasi matriks, data pasar terbaru secara real time dan pengetahuan dari para ahli trading profesional dan alat terkemuka lainnya.

Dapatkan semua ini dan masih banyak lagi cukup dengan klik banner di bawah ini dan mulai unduh secara GRATIS!

MetaTrader Supreme Edition eksklusif

Unduh suite plugin paling kuat untuk trading platform favorit Anda!

7. Hindari Overtrading

Overtrading adalah hasil dari melihat peluang untuk menghasilkan uang melalui tarding di mana sebenarnya peluang itu tidak ada.

Beberapa orang yang ingin menjadi trader dan menghasilkan keuntungan dalam waktu sesingkat mungkin, mencari sebanyak-banyaknya peluang untuk mencapai tujuan mereka dan bisa menipu diri mereka sendiri dan mempertaruhkan uang mereka.

Ada dua jenis overtrading yang paling umum:

  • Trading telalu sering 
  • Trading dengan volume terlalu tinggi

Trading terlalu sering, di luar strategi scalping, adalah cara pasti untuk kehilangan lebih banyak uang dari yang Anda hasilkan.

Dalam pidatonya yang berjudul “Cara menghindari utang”, Warren Buffet menyatakan perlunya disiplin ketat ketika berinvestasi:

"Dalam investasi, Anda harus menunggu sampai peluang jelas, karena pasar bukanlah permainan. Dalam bisbol, kadang Anda harus mengayunkan banyak bola yang tidak Anda rencanakan untuk pukul, tetapi hal ini tidak berlaku di pasar keuangan.

Tidak ada salahnya untuk menunggu lebih dari satu hari untuk peluang muncul. Anda cukup menunggu sampai aksi harga yang Anda inginkan datang, dan ini menunjukkan bahwa Anda mengetahui apa yang Anda lakukan, dan ini adalah saat Anda memasuki permainan. Anda hanya perlu beberapa trading.”

Sebagai seorang trader, masuk akal untuk mengikuti prinsip yang dalam di pasar Forex dan CFD (Contract For Difference). Pelajarannya jelas: seorang trader tidak harus melakukan banyak trading untuk menjadi sukses, mereka hanya perlu melakukan trading yang tepat.

Saat Anda trading di akun live, Anda harus memiliki strategi yang spesifik, kondisi yang ditentukan sebelumnya untuk masuk dan keluar trading. Ikuti rencana trading Anda dan jangan trading secara impulsif.

Jenis lain overtrading adalah melakukannya dalam volume yang terlalu banyak. Bagi banyak orang, leverage adalah biang keladinya.

Benarkah demikian?

Seperti yang kita ketahui, broker Forex dan CFD menawarkan leverage yang signifikan di akun trading mereka. Pada prinsipnya, ia ada untuk memberikan trader peluang untuk meraih lebih banyak profit dengan investasi yang lebih kecil. Ini memberikan lebih banyak orang kemungkinan untuk menjadi trader Forex dan CFDm dan dengan demikian menggunakan layanan yang ditawarkan oleh broker ini.

Namun, dalam praktiknya menyalahgunakan leverage yang tinggi masih sangat umum di kalangan trader pemula yang berupaya untuk memaksimalkan profitabilitas mereka di pasar Forex. Kenyataannya, apa yang mereka lakukan adalah memaksimalkan kerugian mereka.

Leverage tinggi tidak secara inheren berarti jatuh ke dalam kesalahan. Leverage hanya lah alat yang memungkinkan Anda untuk beroperasi dengan volume trading yang lebih besar, menghasilkan trading dengan margin yang lebih besar. Ia merupakan pedang bermata dua – jika pasar bergerak sesuai keinginan Anda, keuntungan Anda akan diperbesar. Jika pasar bergerak melawan Anda, hal yang sama berlaku bagi kerugian.

Trading dengan volume yang terlalu tinggi membuat suatu akun lebih rentan terhadap margin call. Penting untuk belajar untuk menghindari overtrading dan memahami leverage.

Jika Anda ingin mulai trading CFD, akun Trade.MT5 dari Admirals bisa jadi tempat yang cocok untuk Anda! Akun Trade.MT5 memungkinkan Anda untuk trading CFD Forex komoditas, saham, ETF, indeks saham dan masih banyak lagi!

Untuk membuka akun dan mulai trading CFD, klik banner di bawah ini:

CFD Saham dan ETF

Trading CFD Saham dan ETF dengan Admirals

8. Siap Menerima Kerugian

Sukses trading Forex bukan berarti Anda harus selalu untung dari setiap trading. Menutup setiap trading dengan keuntungan hanyalah mitos belaka. Trader Forex yang sukses hanyalah seseorang yang pada akhirnya menghasilkan lebih banyak uang dari apa yang mereka kehilangan.

Beberapa trader profesional mungkin secara konsisten mendapatkan keuntungan setiap harinya, tetapi sangat lah tidak mungkin bagi trader mana pun untuk memiliki portofolio trading tanpa satu pun kerugian.

Jika Anda mengalami kerugian dalam trading Anda, janganlah putus asa. Bahkan trader paling sukses dengan pengalaman puluhan tahun mengakui bahwa persentase keberhasilan trading mereka kurang dari 40% dari semua trading yang pernah mereka lakukan dan beberapa dari mereka bahkan memiliki angka di bawah 20%.

Kuncinya adalah bahwa yang menang cukup menguntungkan untuk menghasilkan begitu banyak keuntungan yang dapat menutupi kerugian dan mempertahankan hasil bersih yang positif.

Dibutuhkan banyak kekuatan mental untuk mengakui kesalahan dalam pengambilan keputusan trading dan untuk menutup order yang kalah. Tetapi ini kadang pendekatan yang benar-bear diperlukan. Sebaliknya, dibutuhkan banyak kekuatan untuk mempercayai diri sendiri dan tidak menutup trading dengan keuntungan terlalu cepat.

9. Kembangkan Rencana Trading

Anda perlu memiliki rencana trading ketat yang berisi sebagian besar aktivitas trading Anda. Ini akan membantu Anda mengurangi risiko dari pergeseran pasar yang tidak terlihat.

Banyak trader pemula mengembangkan kebiasaan trading negatif. Satu contoh adalah overtrading yang disebutkan di atas, di mana setelah trader mendapat untung mereka terus trading sampai akhirnya mereka menarik akun mereka secara berlebihan.

Pada banyak kesempatan, beberapa trader memiliki trading yang baik dikarenakan kesempatan atau keberuntungan, yang membuat kebiasaan trading buruk menguat, membuatnya susah untuk menghentikan kebiasaan buruk ini. Bagaimana seseorang bisa menjadi trader seorang trader sukses jika mereka hanya menggantungkan hasil tradingnya pada keberuntungan?

Banyak trader percaya bahwa keberuntungan tidak akan meninggalkan mereka, tetapi seperti yang diketahui semua orang, keberuntungan akan ada habisnya, yang kemudian berujung pada kerugian. Oleh karena itu, penting untuk membangun kebiasaan trading yang sehat karena ini akan membantu Anda mencapai tujuan untuk menjadi trader Forex sukses.

10. Pilih Broker yang Tepat

Memilih broker yang tepat sangat lah penting. Jika Anda khawatir tentang keamanan keuangan atau reputasi broker Forex Anda, bisa jadi sulit untuk fokus pada trading. Jika Anda merasa percaya diri dengan broker Anda, ini akan membebaskan ruang mental Anda untuk mendedikasikan lebih banyak waktu dan perhatian pada analisis dan mengembangkan strategi trading Forex.

Melakukan penelitian sebelum berkomitmen terhadap suatu broker dapat membantu meningkatkan peluang Anda untuk menjadi trader yang sukses.

Jadi, bagaimana cara memilih broker yang tepat? Berikut ada beberapa pertanyaan yang harus Anda ajukan:

  • Apakah broker diatur oleh entitas yang relevan?
  • Apakah uang saya berada di tempat yang aman?
  • Bagaimana layanan pelanggan setelah Anda membuka akun dengan broker Forex?
  • Apakah broker ini akan menjadi broker Forex yang bagus untuk pemula?
  • Apakah broker ini memiliki platform trading yang baik?

Anda harus meluangkan waktu untuk meneliti broker terbaik untuk Anda.

Pentingnya Edukasi Forex

Pasar Forex terus berubah, sehingga trader harus memahami pasang surut pasar ini. Tidak ada pola, formula atau seperangkat aturan yang menjamin kesuksesan di pasar Forex. Untuk sukses di pasar ini, trader harus sabar dan rajin.

Memahami hal ini adalah langkah pertama dalam mempelajari Forex. Jika Anda tertarik dengan edukasi Forex, mengapa tidak mengambil kursus trading Zero to Hero Admirals dan belajar cara trading Forex dan CFD dengan sesi online dari trader berpengalaman secara gratis.

Mampu berbicara tentang, rasio, grafik, indeks dan trading harus dianggap sebagai keterampilan ketika Anda mulai belajar tentang trading Forex. Jangan terburu-buru dan luangkan waktu untuk dapat terus mengevaluasi kinerja Anda, dan memahami alasan di balik untung dan rugi.

Berlatih trading dengan Admirals Zero to Hero mulai dari persiapan hingga eksekusi, daftar GRATIS dengan mengeklik banner di bawah ini:

Zero to Hero

Belajar trading dalam 20 hari, mulai dari persiapan hingga eksekusi

3 Tips Trading Forex Teratas

1) Kembangkan strategi trading

Langkah paling signifikan dalam partisipasi jangka panjang di pasar adalah membangun strategi trading pribadi Anda dan menaatinya. Setelah Anda merasa percaya diri bahwa Anda telah melakukan cukup penelitian tentang instrumen dan aspek teknis, mengembangkan nuansa pasar dengan akun demo dan menentukan profil risiko yang realistis, inilah saatnya untuk mengembangkan strategi Anda.

Apakah Anda memilih untuk menjadi scalper Forex atau investor jangka panjang, inti dari strategi Anda adalah untuk membangun konsistensi dan rutin. Seperti halnya dengan keterampilan atau profesi apa pun, berlatih menjadikannya sempurna.

Semakin dalam pengetahuan dan pengalaman Anda dengan suatu instrumen atau teknik, semakin Anda akan dapat membuat keputusan yang lebih sukses secara konsisten di dalamnya. Saat Anda tumbuh dan berkembang sebagai seorang trader, strategi Anda juga akan tumbuh dan berkembang bersama Anda.

2) Jangan trading berlebihan di Akun Demo

Banyak orang yang ingin menjadi trader Forex, tetapi banyak yang tidak pernah bergerak keluar dari akun demo. Kenyataannya adalah, untuk menjadi trader sukses, trading Anda harus secara konsisten menghasilkan uang. Dan satu-satunya cara untuk menghasilkan uang adalah dengan trading menggunakan uang sungguhan di akun live.

Untuk alasan ini, penting untuk beralih ke akun trading live segera setelah Anda siap. Jika Anda ingin menggunakan akun demo, tujuan Anda harusnya menggunakan akun demo untuk belajar, dengan niat beralih ke akun live setelah Anda mengerti cara trading.

Bagi trader baru yang secara konsisten menggunakan akun trading demo mereka, biasanya sebulan cukup untuk memahami mekanisme trading platform dan memulai perjalanan untuk menjadi trader sukses.

Disarankan untuk tidak menunda trading live lebih dari tiga bulan setelah mereka mulai trading di akun demo.

3) Menjadi Trader Forex

Akhirnya, setelah Anda membangun strategi trading Anda, dan beralih ke akun trading live, Anda harus mengikuti langkah-langkah berikutnya:

Bangun rencana trading dan selalu mematuhinya.

  1. Tetapkan stop loss untuk setiap trading.
  2. Jangan mempertaruhkan lebih dari 2% margin Anda per trading.
  3. Pisahkan emosi dari trading.
  4. Jangan trading untuk mengkompensasi kerugian Anda.
  5. Hanya trading saat Anda merasa inilah momen yang tepat.
  6. Jangan takut akan kerugian, setiap trader akan mengalaminya.
  7. Coba untuk mencapai lebih banyak trading yang menguntungkan dan memilik lebih sedikit trading yang merugikan.

Ini adalah jalan yang benar untuk diikuti untuk menjadi trader Forex. Anda akan menghadapi banyak kerugian dan stres, tetapi jangan menyerah. Dengan usaha dan semangat, Anda dapat menebus pengalaman buruk apa pun yang mungkin Anda miliki.

Jika Anda tertarik akan bentuk trading efisien ini dan ingin belajar lebih banyak, klik banner di bawah ini untuk mencoba Copy Trading Admirals!

Copy Trading dengan Admirals

Trading seperti ahli hanya dengan satu klik

Kesimpulan: Menjadi Trader Forex Sukses

Tidak sulit untuk mulai trading, Anda bisa mulai dengan akun demo Admirals hanya dalam beberapa menit. Cukup buat akun Dashboard, download dan install platform trading pilihan Anda, dan mulai lah trading! Jika Anda merasa percaya diri dengan kemampuan Anda, Anda bisa langsung terjun ke akun live dan lakukan setoran dana dan mulai trading di pasar secara real time.

Menjawab pertanyaan tentang cara menghasilkan uang dalam trading Forex sangat lah mudah, namun yang tidak begitu mudah adalah mencapainya.

Jika menghasilkan uang dalam trading Forex amatlah mudah, akan ada jutaan trader online dan tidak ada pertanyaan seperti "Bisakah hidup dari trading Forex atau hidup dari trading saham?

Tidak ada aturan pasti untuk dapat menjadi sukses dalam dunia Forex. Hal utama yang harus Anda ingat adalah untuk mendapatkan keuntungan di pasar Forex dan untuk dapat hidup dari trading Forex adalah Anda harus memiliki lebih banyak trading yang untung daripada yang rugi. Semua ini tergantung pada strategi trading Anda dan risiko yang dapat Anda ambil.

Untuk trader pemula disarankan agar mereka berlatih di akun demo untuk memahami cara kerja pasar sebelum membuka akun trading live.

Akun demo bebas risiko Admirals memungkinkan Anda untuk trading menggunakan mata uang virtual dalam kondisi pasar sebenarnya! Artinya Anda tidak perlu mempertaruhkan modal Anda sendiri sementara Anda menyempurnakan strategi trading Anda! Klik banner di bawah ini untuk memulai:

Akun Demo Bebas Risiko

Daftar akun demo online gratis dan kuasai strategi trading Anda

Tanya Jawab Seputar Kunci Sukses Trading Forex

Apa saja kunci sukses trading Forex?

Berikut adalah 10 tips kunci sukses trading Forex: kelola ekspektasi, tentukan profil risiko, rancang strategi trading, jangan terbawa emosi, menggunakan stop loss dan take profit, mengikuti perkembangan pasar, hindari overtrading, siap menerima kerugian, kembangkan rencana trading dan memilih broker yang tepat.

Bisakah hidup dari trading Forex?

Tidak ada aturan pasti untuk dapat menjadi sukses dan menghasilkan uang dari trading Forex. Hal utama yang harus Anda ingat adalah untuk mendapatkan keuntungan di pasar Forex dan untuk dapat hidup dari trading Forex adalah Anda harus memiliki lebih banyak trading yang untung daripada yang rugi. Semua ini tergantung pada strategi trading Anda dan risiko yang Anda dapat ambil.

Artikel menarik lainnya untuk Anda:

Tentang Admirals

Admirals adalah broker Forex dan CFD yang telah memenangkan banyak penghargaan dan diatur secara global, menawarkan trading dengan lebih dari 6.000 instrumen keuangan melalui platform trading paling populer di dunia. Mulai trading hari ini!

***

INFORMASI TENTANG MATERI ANALITIS:

Data yang diberikan memberikan informasi tambahan mengenai semua analisis, perkiraan, prognosis, prakiraan, tinjauan pasar, pandangan mingguan atau penilaian atau informasi serupa lainnya (selanjutnya disebut "Analisis") yang dipublikasikan di situs web firma investasi Admirals SC Ltd yang ber di bawah merek dagang Admirals SC Ltd (selanjutnya "Admirals") Sebelum membuat keputusan investasi apa pun, harap perhatikan hal-hal berikut:

  1. Ini adalah komunikasi pemasaran. Konten tersebut diterbitkan untuk tujuan informatif saja dan sama sekali tidak dapat ditafsirkan sebagai nasihat atau rekomendasi investasi. Ini belum disiapkan sesuai dengan persyaratan hukum yang dirancang untuk mempromosikan kemandirian penelitian investasi, dan tidak tunduk pada larangan berurusan sebelum diseminasi penelitian investasi.
  2. Setiap keputusan investasi dibuat oleh setiap klien sendiri sedangkan Admirals SC Ltd tidak bertanggung jawab atas kerugian atau kerusakan yang timbul dari keputusan tersebut, baik berdasarkan konten atau tidak.
  3. Dengan maksud untuk melindungi kepentingan klien kami dan objektivitas Analisis, Admirals SC Ltd telah menetapkan prosedur internal yang relevan untuk pencegahan dan pengelolaan konflik kepentingan.
  4. Analisis disusun oleh analis independen, (selanjutnya disebut “Penulis”) berdasarkan estimasi pribadi mereka.
  5. Sementara setiap upaya yang wajar telah dilakukan untuk memastikan bahwa semua sumber konten dapat diandalkan dan bahwa semua informasi disajikan, sebanyak mungkin, dengan cara yang dapat dimengerti, tepat waktu, tepat dan lengkap, Admirals SC Ltd tidak menjamin keakuratan atau kelengkapan apa pun informasi yang terkandung dalam Analisis.
  6. Segala jenis kinerja instrumen keuangan masa lalu atau model yang ditunjukkan dalam konten tidak boleh ditafsirkan sebagai janji, jaminan, atau implikasi tersurat maupun tersirat oleh Admirals SC Ltd untuk kinerja di masa mendatang. Nilai instrumen keuangan dapat naik dan turun dan pelestarian nilai aset tidak dijamin.
  7. Produk dengan leverage (termasuk kontrak untuk perbedaan) bersifat spekulatif dan dapat mengakibatkan kerugian atau keuntungan. Sebelum Anda mulai berdagang, harap pastikan bahwa Anda sepenuhnya memahami risiko yang terlibat.
TOP ARTIKEL
15 Daftar Mata Uang Tertinggi di Dunia
Tahukah Anda apa saja mata uang paling tinggi di dunia? Berikut kami telah menyusun 15 deretan mata uang tertinggi di dunia berdasarkan jumlah unit mata uang asing yang diterima jika ditukar dengan 1 Dolar AS. Daftar Isi Daftar Mata Uang Tertinggi di Dunia Nilai Mata Uang Tertinggi: Apa itu Nil...
Panduan Belajar Forex Trading Untuk Pemula 2024
Forex trading untuk pemula dapat menjadi hal yang sangat sulit. Pada umumnya, hal ini karena sebagian besar trader pemula memiliki harapan yang tidak realistis terhadap pasar forex. Pertanyaan awal yang ada dibenak para pemula biasanya adalah: bagaimana cara belajar trading untuk pemula? Jangan cema...
Belajar Trading Untuk Pemula Melalui Kursus Forex Trading
Apakah Anda ingin mencoba mendapatkan keuntungan besar melalui investasi di pasar forex?Ide tersebut mungkin kedengarannya menarik, namun bagaimana Anda dapat belajar mengenai trading forex?Memulai Trading Melalui Kursus ForexLangkah pertama yang kami rekomendasikan untuk dapat memulai perjalanan tr...
Tampikan Semua